Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kue Tenteng Kacang Khas Kota Makassar | Resep & Cara Membuat.....

Siapa yang tidak suka atau doyan dengan kuliner jajanan tradisional, tentunya hampir seluruh orang menyukai nya bukan? Terlebih lagi negara Indonesia kita tercinta yang mepunyai berbagai macam jenis kuliner yang lezat dan unik tentunya.

Mungkin di antara teman – teman pernah mendengar dengan yang Namanya tenteng, eits, tunggu dulu, ini bukan tentang yang seperti di miliki suku Betawi , akan tetapi tenteng ini jauh berbeda dengan tenteng Betawi, tenteng ini adalah jajanan khas dari kota makassar, pada kali ini INFO MAKASSAR akan memberikan info tentang Kue Tenteng, penasaran dengan kue tradisional yang satu ini? Mari kita Bahas sebagai berikut ini.

Tenteng, kue tradisional jajanan khas Kota Makassar

Kue Tenteng Kacang Khas Kota Makassar | Resep & Cara Membuat.....


sebelumnya kami juga telah membahas 10 jajanan kue tradisional khas kota makassar 

Tenteng Malino adalah makanan khas Makassar yang berasal dari dari Kota Malino, Gowa, Sulawesi Selatan yang mana makanan ini sangatlah sederhana. Bahan dasar dari Makanan ini adalah Gula merah dan Kacang tanah. Aslinya, bentuk kemasan makanan ini berbentuk seperti permen dengan pembungukus dari Kulit jagung. Tapi seiring perkembangan, Kemasannya diganti menjadi plastik.

Pembuatan makanan ini dimulai dari mencairkan gula merah pada wajan atau panci sampai mengental lalu dicampurkannya Kacang tanah ke dalam lumeran Gula merah. Diaduk hingga mulai mendingin dan dicetak sesuai ukuran dan dikemas dengan plastik.

Penasaran dengan resep cara membuat tenteng khas makassar ini? Ok mari kita bahas cara membuat tenteng khas makassar.

Resep Membuat Tenteng Khas Makassar

sebelumnya kami juga telah membahas 10 jajanan kue tradisional khas kota makassar 

Bahan :

1/4 kacang tanah (sangrai)

300 gram gula merah

100 ml air

150 gram gula pasir

Cara membuat :

1.       Sangrai kacang hingga matang

2.       Masak gula pasir dan air,lalu masukan gula merah,lalu masukan parutan jahe..masak hingga tercampur dan mengental..

3.       Bila adonan gula sdh mulai sdikit menyusut masukan kacang sangrai,aduk cepat,bila sdh tercampur rata dan gula menyusut lg,

4.       cetak dg sendok makan dan di alasi daun pisang proses ini harus cepat dikarenakan adonan cepat keras

5.       setelah di cetak anda dapat menunggu nya hingga dingin dan siap di sajikan

bagaimana? Sangat mudah bukan untuk membuat tenteng khas makassar ini, anda dapat membuat kapan saja karena bahan – bahan yang digunakan hampir di setiap pasar anda jumpai. Ohiya, kue tradisional ini sangat cocok di makan dengan ditemani secangkir kopi hitam hangat di waktu santai anda.

Mungkin itu saja yang INFO MAKASSAR bisa berikan. Sekian dan terimah kasih….selamat mencoba :D.

Post a Comment for "Kue Tenteng Kacang Khas Kota Makassar | Resep & Cara Membuat....."